16 Maret, 2009




A Visit to Nepal




Ketika camera digital belum ada... dan ketika foto sudah berusia lama.... hasilnya... tentu agak "blurred" gini nih... Deki and I, at the Ami Deba Buddha Park, Nepal


Di latar belakang adalah Stupa gaya Nepal yang nyaris mirip dengan stupa Burma. Kalau bendera-benderanya dipasang mirip dengan India dan Tibet.
Di taman AmeDeba Buddha ini banyak sekali monyet-monyet jinak berkeliaran yang dipercaya bahwa mereka adalah reinkarnasi dari nenek moyang orang yang ada di Nepal.




Anehnya, monyet-monyet ini seperti sudah diatur untuk tetap berada di sekitar stupa dan tidak berkeliaran jauh dari situ.

Udara Nepal jauh lebih bersih daripada di India yang mengelilinginya di tiga sisi, barat, timur dan selatan. Begitu juga kebersihan kotanya.
Orang-orang Nepal yang disebut Nepali, banyak yang berprofil mirip Indonesia atau peranakan Chinese Indonesia. Tidak heran, karena Nepal langsung berbatasan dengan daerah otonomi Tibet yang profilnya kebanyakan mirip Chinese.

Negara yang terletak di Himalaya ini merdeka dari Inggris pada 21 Desember 1923. Tahun 1990 sistem pemerintahannya menjadi monarki konstitysional. Beberapa tahun setelah terjadi pembunuhan keluarga kerajaan oleh salah seorang putra raja sendiri, dan kedudukan raja digantikan oleh pamannya, terjadi ketidakpuasan di masyarakat, sampai akhirnya tahun 2008 kerajaan Nepal resmi dibubarkan dan Nepal berubah menjadi negara republik federal yang sekuler, setelah 200 tahun berbentuk Kerajaan Absolut sebelum kemudian tahun 1990 berubah menjadi Kerajaan Konstitusional, dan April 2008, pemilu dimenangkan oleh Maois. Berakhir sudah sejarah kerajaan bercorak Hindu. Sekarang sebutannya adalah Republik Nepal.

with Rana Karna who guided us
(kok namanya hampir mirip "Rano Karno" ya?)

Nepal yang ibukotanya adalah Kathmandu, nyaris berbentuk segi empat, dengan panjang 650 km dan lebar 200 km, dengan luas wilayah 147.181km2. India mengelilingi Nepal di tiga sisi. Meskipun Nepal tidak berbatasan dengan Bangladesh, namun kedua negara ini dipisahkan oleh tanah selebar 24 km saja. yang dikenal dengan sebutan Leher Ayam.

Nepal juga memiliki 8 dari 10 puncak tertinggi di dunia, termasuk Gunung Everest di dekat perbatasan Tiongkok.

Agama yang berkembang di sana adalah Hindu dan Buddha, maka banyak kita temukan vihara-vihara Buddhis yang berdampingan dengan kuil-kuil Hindu.



Tidak ada komentar: