14 Desember, 2008

Jaipur: Amber Fort

Amber Fort


Bisa bayangin engga sih
penderitaan gajah yang bernama

Lakshmi ini?



Bersama sang pawang


Nunggang "Lakshmi", gajah cantik,
yang penurut, sangat setia dan berbakti
kepada pawangnya,

tapi hidup Lakshmi sangat menderita

karena ditunggangin turis terus-menerus
sambil harus turun naik jalan berliku
untuk mencapai puncak Amber Fort.


Sejak Deki dan saya menunggang Lakshmi itu, saya bersumpah, tidak akan menaiki hewan lagi! Terlalu kejam rasanya melihat hewan "manut" seperti Lakshmi ini harus menahan beban tubuh kami berdua, plus si pawang, ditambah beban tubuhnya Lakshmi sendiri sambil berjalan naiiiikkkk, dan kepalanya "ngangguk-ngangguk " sepertinya dia bilang "Okay, okay, I am taking you up there, and then taking you down again".....
Sepanjang jalan, Lakshmi diajak bicara oleh pawangnya sambil dielus-elus punduknya!

Setiap kali saya melihat foto-foto ini.... ihh ada perasaan bersalah dan menyesal, mengapa setega itu saya menaiki Lakshmi.

Uang yang didapat pawang kan bukan untuk makan ekstra lezat buatnya, atau untuk mengganti bludru dekil yang menutupi punggungnya. Makanan Lakshmi tetap itu-itu saja. Bludru di punggungnya pun ya tetap yang itu, malahan tambah lama tambah dekil serta apek!!

Kasihan kamu, Laksh !
Semoga di kehidupanmu berikutnya, kamu akan menjadi makhluk yang berbahagia, bebas dari tindasan manusia.... Sadhu, sadhu, sadhu.....

******************

Tidak ada komentar: